2 minggu yg lalu

Fajar Alfian Optimis Indonesia Punya Peluang Juarai Piala Thomas 2024

CHENGDU – Fajar Alfian optimis Indonesia punya peluang untuk menjuarai Piala Thomas 2024. Fajar yang ditunjuk sebagia kaptren tim mengatakan saat ini Indonesia punya kekuatan pemain yang merata baik di sektor tunggal maupun ganda.

Tim Putra Indonesia bergabung di Grup C dalam pagelaran Piala Thomas 2024 yang berlangsung di Chengdu, China, pada 27 April hingga 5 Mei mendatang. Mereka berada di dalam grup yang cukup kuat bersama sang juara bertahan India, Thailand dan Hong Kong.

Perjalanan Jonatan Christie dan kolega di Piala Thomas 2024 akan dimulai dengan melawan Inggris. Pertandingan itu dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (27/4/2024) pukul 17.00 WIB di Hi-Tech Zone Chengdu.

Menjelang laga pembuka tersebut, Fajar, yang merupakan kapten tim, menilai Tim Putra Indonesia berpeluang untuk kembali menjadi juara Piala Thomas pada tahun ini setelah melakukannya pada edisi 2020 silam. Kata dia, timnya punya kekuatan yang merata di sektor tunggal dan ganda.

"Menurut saya tim Thomas Indonesia cukup berpeluang untuk kembali merebut juara. Dengan kerjasama dan kekompakan saya rasa kans itu ada,” kata Fajar dilansir dari rilis PBSI, Jumat (26/4/2024).

“Baik di tunggal maupun di ganda, kekuatan kami merata. Kami siap bertarung siapapun yang dipilih untuk turun," tambahnya.

Baca Seluruh Artikel

© disinilo.com 2024. Semua hak dilindungi undang-undang