3 minggu yg lalu

Komitmen Penuhi Hak Karyawan yang Tertunda, ini Strategi PT Perkebunan Mitra Ogan

Palembang – PT Perkebunan Mitra Ogan (PTPMO) berkomitmen memenuhi hak karyawan yang masih tertunda. Sejumlah langkah untuk meningkatkan pendanaan dan kinerja perusahaan telah disiapkan perusahaan.

Sekretaris Perusahaan PTPMO, Mahmud Riyad, mengatakan saat ini perseroan fokus menempuh berbagai upaya untuk memastikan hak-hak karyawan yang masih tertunda terpenuhi. 

“Kami selaku manajemen berkomitmen penuh untuk memenuhi hak karyawan. Terkait hal itu, kami juga sampaikan kepada seluruh karyawan agar tetap bersama-sama perusahaan, mendukung dan mendorong peningkatan kinerja, sehingga perusahaan dapat memperoleh produksi dan pendapatan yang optimal,” ujar Mahmud di Palembang, Senin (22/4/2024). 

Menurutnya, sejumlah langkah positif yang saat ini telah dilakukan PTPMO untuk pemenuhan hak karyawan di antaranya, mengoptimalkan perbaikan kebun sekaligus pendapatan dari mitra lokal melalui mekanisme pembayaran setor uang di depan untuk pembiayaan operasional pemeliharaan tanaman, dan panen angkut tandan buah segar (TBS). 

“Langkah yang sudah dilakukan salah satunya, menjalin kerja sama jual beli CPO (Crude Palm Oil) dengan mitra, sehingga PTPMO mendapatkan uang muka pembelian TBS untuk operasional PKS (Pabrik Kelapa Sawit),” jelasnya.

Mahmud mengatakan, kerja sama dengan mitra dan vendor lokal sangat penting bagi keberlangsungan usaha perusahaan. Untuk itu, manajemen terus berupaya meningkatkan portofolio kerja sama dengan para pihak tersebut. 

“Kolaborasi dengan mitra dan vendor lokal dalam pemeliharaan lahan sawit dan produksi CPO menjadi salah satu solusi cepat yang terus kita dorong. Untuk itu, kita terus aktif mengundang mitra swadaya dan vendor lokal untuk perbaikan kinerja perusahaan. Kedepannya terbuka peluang untuk menggandeng BUMDes setempat untuk kemitraan pengelolaan kebun,” terangnya.

Beberapa hal tersebut diharapkan dapat me...

Baca Seluruh Artikel

© disinilo.com 2024. Semua hak dilindungi undang-undang