- Evia ditemukan meninggal secara tak wajar di kamar kosnya di Tomohon, Sulawesi Utara Selasa (30/12/2025).
- Sebelum Evia Maria meninggal, ia sempat melaporkan dugaan kekerasan seksual yang dialaminya yang diduga dilakukan oleh oknum dosen Unima bernama Danny Masinambow.
- Kini pihak keluarga meyakini kematian Evia bukan akibat mengakhiri hidup, melainkan diduga kuat dibunuh.
TRIBUNTRENDS.COM - Kematian Evia Maria (21), mahasiswi Fakultas Ilmu Pendidikan Psikologi (FIPP) Universitas Negeri Manado (Unima), Tondano Minahasa dinilai oleh keluarganya tidak wajar.
Sehingga keluarga Evia Maria menggandeng kuasa hukum untuk mengusut tuntas kematian sang putri yang secara mendadak ini.
Hal ini dilatarbelakangi dengan sejumlah kecurigaan dari keluarga dan kuasa hukumnya saat melihat posisi jenazah Evia Maria.
Baca juga: Akhirnya Semua Terkuak Curhat Kerabat Yakin Evia Maria Dibunuh Bukan Akhiri Hidup, Temukan Bukti
MAHASISWI MENINGGAL - Pihak keluarga Antoineta Evia Maria Mangolo, mahasiswa UNIMA yang tewas tak wajar di tempat kos di Tomohon berharap tabir di balik kematian putri mereka dapat dibuka. Mereka menduga kematian Evia bukan bunuh diri, tapi dibunuh. (Tribun Manado/Arthur)
Evia ditemukan meninggal secara tak wajar di kamar kosnya di Tomohon, Sulawesi Utara.
Evia adalah mahasiswi asal Kepulauan Sitaro Sulut yang ditemukan tak bernyawa di sebuah indekost di Kelurahan Matani Satu, Kecamatan Tomohon Tengah, Kota Tomohon, Selasa (30/12/2025).
Sebelum Evia Maria meninggal, ia sempat melaporkan dugaan kekerasan ...